Siapa yang ga kenal dengan keindahan dan eksotisme pulau Bali..? dengan pantai, gunung dan budayanya begitu menyedot perhatian tidak hanya wisatawan lokal, wisatawan asingpun banyak yang menempatkan Bali sebagai salah satu tujuan wisata di Indonesia. Kalau sudah pernah mengunjungi Pantai Kuta, Dream Land atau Tanah Lot yang sangat terkenal sebagai salah satu pantai terindah di Bali, enga salah juga untuk mengunjungi Virgin Beach atau orang sering menyebutnya White Sand Beach, pantai pasir putih.
Engga kalah indah dengan pantai-pantai lain di Bali. Virgin Beach menawarkan sejuta eksotisme yang sangat sayang kalau dilewatkan. Pantai yang letaknya di timur pulau Bali ini tepatnya di desa Bugbug, Kabupaten Karangasem, dapat ditempuh sekitar 2 jam perjalanan dari Denpasar dan 20 menit dari Candidase dengan kendaraan pribadi. Kalau mau naik kendaraan umum, harus dipikir-pikir dulu. Karena memang di Bali kendaraan umumnya tidak sebaganyak kota-kota besar di Jawa. Dari jalan raya, kita harus masuk lagi ke jalan kecil yang hanya dapat dilewati oleh satu mobil. Nah...ini nih yang menarik. Perjalanan dari jalan raya menuju pantai bikin deg-deg2an. Jalannya memang kurang bagus. Seperti sedang offroad, tidak rata dan banyak batu-batu sepanjang jalan. Ada turunan yang cukup curam juga, jadi pastikan supir kendaraan yang ditupangi harus ahlinya, heeee... tapi setelah sampai di bawah (pantai), semua itu seolah terbayarkan.
Putihnya pasir, birunya laut, angin sepoy-sepoy, keasrian sekitar pantai, keramahan para penduduk dan nelayan lokal. Sungguh seolah berada di bagian lain bumi ini. Kita bisa berenang atau sekedar duduk-duduk di pantai. Yang membedakan Virgin Beach dari pantai lain di Bali adalah lokasinya yang belum terjamah banyak orang, mungkin karena aksesnya yang kurang bagus. Pantainya pun tidak seluas Kuta atau Legian, karena lokasinya diapit oleh dua bukit.
Paling pas kalau ke Virgin Beach ini sore hari. Sekitar jam 4an di mana matahari udah mulai sembunyi. Jadi kalu pengen berenang dan main air pasti lagi seger-segernya. Ombaknya juga rata, engga besar malahan. Jadi aman-aman saja kalau mau nikmatin air laut bersama seluruh anggota keluarga. Masih kurang...? yuk maek kayak. Ada penyewaan kayak juga. Kalu engga salah harga sewa kayak nya 25 ribu, sepuasanya....
Setelah puas menikmati keindahan dan eksotismenya jangan lupa untuk mengabadikannya ke dalam sebuah jepretan. Heheeee... banyak spot-spot cantik untuk berfoto. Kapal nelayan yang dilabuhkan di pinggir pantai, batu-batu karang di bagian kanan pantai, bukit yang menjulang tinggi dan masih banyak lagi.
Di Virgin Beach jangan harap bisa denger keramaian atau lihat kehebohan yang terjadi seperti pantai Kuta. Karena biasanya, tempat wisata yang berada di Kabupaten Karangasem lebih ditujukan bagi mereka yang membutuhkan kedamaian.
Pulanglah sebelum matahari tenggelam. Akses ke jalan raya kurang penerangan. Ombak juga sudah mulai besar. Gongongan para doggy mulai terdengar. Besok lagi mainnya ya.... dadah Virgin Beach
sumber